Sabtu, 15 Mei 2010

dBase IV-part 2

2.1Peralatan Yang Dibutuhkan
Untuk Menjalankan system dBase IV versi 1.5 diperlukan software dan hardware penunjangnya. Tanpa peralatan tsb, maka sistem ini tidak akan bekerja.


Peralatan hardware yang diperlukan berupa :

IBM PC, AT atau kompatibelnya.
Sistem dBASE IV memerlukan 4MB media fixed disk
RAM sebesar 640KB dengan 450KB yang tersisa.

Peralatan Software yang dibutuhkan :

Sistem operasi DOS Versi 2.1 ke atas
Jika sistem dBASE IV dijalankan dalam bentuk multi-user pada LAN maka diperlukan Novell Netware V2.2 atau V3.11.


2.2Instalasi System

Instalasi sistem dilakukan dengan cara sbb :

Aktifkan komputer dan software yang bersangkutan
Masukkan disket #1 (Install Disk) pada disk drive A.
Pada saat DOS Prompt, aktifkan disk drive A dengan mengetik A: lalu tekan
ENTER.
Ketik INSTALL lalu tekan ENTER untuk mengawali proses instalasi
Pilihan instalasi yang berupa :
QUICK à untuk instalasi sistem dengan fasilitas penuh untuk single-user
(pemakai tunggal)

FULL à untuk instalasi sistem dengan fasilitas penuh untuk single-user atau
multi-user

MENU-DRIVEN à untuk instalasi sistem dengan memilih fasilitas yang
disediakan pada pilihan FULL.

Pilihan MENU-DRIVEN akan memunculkan baris menu sbb :
Install yang berisi pilihan :

Install dBASE IV à untuk melanjutkan proses instalasi.
Transfer other files à untuk melanjutkan proses instalasi seperti transfer
file contoh, file tutorial dsb. Transfer file tsb merupakan kelanjutan
instalasi sistem sebelumnya yaitu untuk pelengkap dari sistem dBASE IV.
Uninstall dBASE IV à untuk membatalkan instalasi yang pernah dilakukan.


DOS yang berisi pilihan :

Perform DOS Command à untuk melakukan proses DOS dari program instalasi
saat itu.
Go to DOS à untuk mengaktifkan sistem operasi DOS tanpa perlu mengakhiri
proses instalasi. Dari DOS, ketik EXIT lalu tekan ENTER untuk kembali ke
proses instalasi.
Set Default drive : directory à untuk menentukan lokasi disk drive dan
directory yang akan dipakai sebagai sumber proses instalasi.
EXIT à untuk keluar dari proses instalasi (membatalkan permintaan untuk
instalasi sistem) dan kembali ke DOS.

Jika pilihan Install dBASE IV pada menu install, maka akan menampilkan
pilihan berikutnya :
Single-user à untuk instalasi sistem dengan pemakai tunggal pada standalone
komputer

Multi-user à untuk instalasi sistem dengan pemakai ganda pada LAN.

Berikutnya sistem akan menanyakan lokasi instalasi. Contoh : ketik C:\DBASE
Lalu sistem akan menanyakan lokasi sistem file SQL. Contoh :
C:\DBASE\SQLHOME
Lalu sistem menanyakan warna tampilan monitor. Tujuannya ialah untuk
menentukan jenis monitor yang akan dipakai oleh sistem.
Beberapa saat kemudian sistem akan menampilkan bagian pendaftaran software.
Isi bagian :
User Name : nama anda

Company Nama : nama perusahaan anda

Serial Number : nomor seri dari software dBASE IV yang anda pakai.

Sesudah mengisi ketiga bagian tsb, tekan Ctrl-End untuk melanjutkan proses
instalasi atau tekan ESC untuk membatalkannya.

Setelah proses transfer file, sistem akan meminta anda untuk menukar disket
#1 dengan disket #2 (System Disk #1) lalu dengan disket #3 (System Disk #2)
Jika sebelumnya anda memilih jenis multi-user, maka anda harus :
Add user à untuk menambah pemakai pada lingkungan LAN

Skip à untuk melanjutkan proses

Tekan ENTER untuk melanjutkan proses.

Selanjutnya anda dapat memilih bagian Transfer Other Files yang ada di menu
Install berupa :
Sample files à untuk instalasi file contoh dari sistem dBASE IV.

Tutorial files à untuk instalasi file petunjuk singkat pemakaian sistem
dBASE IV.

DBASE Template Language Toolkit à untuk instalasi file kerangka sistem
dBASE IV dalam hal ini berupa alat bantu pemrograman sistem.

Autoexec.bat à untuk modifikasi file AUTOEXEC.BAT agar siap untuk pemakaian
dBASE IV dalam hal pelacakan file di lokasi disk dan directory lokasi
sistem berada.

Config.sys à untuk modifikasi konfigurasi sistem DOS agar siap untuk
memakai sistem dBASE IV.

Pada saat instalasi fasilitas tambahan tsb, sistem akan meminta anda disket
#4 (Sample, Templates & Tutorial Disk)

Pilih menu EXIT untuk mengakhiri proses instalasi.


2.3Memakai System
Untuk memakai sistem dBASE IV, pertama aktifkan disk dan directory lokasi sistem ditempatkan. Misalnya, lokasi sistem berada di fixed disk drive C : di directory dBASE. Untuk mengaktifkannya digunakan perintah :

C : ENTER

C\: CD DBASE

Setelah lokasi diaktifkan, ketik DBASE lalu tekan ENTER. Lalu muncul fasilitas Control Center. Untuk keluar dari fasilitas Control Center tsb, tekan ESC, lalu jawab dengan Y(YES). Maka sistem akan menampilkan titik (dikenal dengan istilah dot prompt) dan cursor (lokasi operator memberi perintah).

Untuk mengakhiri pemakaian sistem dBASE IV, dari dot prompt, ketik QUIT lalu tekan ENTER agar sistem ditutup dengan cara normal.

NOTE : anda dapat menyingkat semua instruksi dan fungsi menjadi lebih ringkas yaitu hanya dengan memakai empat karakter pertama nama instruksi atau fungsi tsb. Selain itu dapat ditulis dalam huruf kecil atau huruf besar.

Contoh : CLEAR dapat disingkat menjadi CLEA atau clea


Default Disk & Directory

Untuk memberitahu sistem lokasi disk yang akan dipakai, gunakan instruksi set default to….

Contoh : SET DEFAULT TO A


2.4Metode Instalasi

Untukmelakuakn instalasi dBase IV, maka versi 1.1 menyediakan 3 (tiga) metode instalasi, yaitu:
QUICK (hanya untuk memakai fungsi tunggal atau jamak) untuk instalasi semua file dengan cepat dan mudah
FULL (untuk pemakai tunggal atau jamak) untuk instalasi file pilihan saja.
MENU-DRIVEN (untuk pemakai tunggal atau jamak) untuk instalasi file pilihan, modifikasi file AUTOEXEC.BAT dan CONFIG.SYS serta membatalkan proses instalasi.

Pengoprasian perintah dari menu Organize

Sementara record dari data base tampil di layar browse/edit atau layar rancangan struktur database,anda dapat membuat indeks baru.pembuatan indeks dilakukan dari menu organize.selain itu bisa jjuga dilakukan perubahan atau pembatalan indeks yang berlaku,mengatur urutan record dengan indeks atau sort,serta membatalkan record yang sudah ditandai untuk dihapus.


Pembuatan indeks berdasarkan kondisi

Pada DBASE IV versi I.I ini,anda bisa memakai INDEKS atau membuat indeks berdasarkan kondisi tertentu dari menu organize,pemakaian indeks demikian lebih cepat dibanding mengolah record yang sama tanpa pembatasan kondisi.Pemakaian indeks pada recorcd dengan kondisi atau syarat tertentu,akan sama hasilnya dengan perintah SET FILTER.

Pengaturan ukuran kolom pada QUERY

Setiap kolom file dengan Query dirancang hanya untuk maksimum 21(dua puluh satu) karakter dan hanya 4(empat) kolom yang bisa tampil pada waktu sama.pada versi I.I ini,lebar setiap kolom file-nya sama dengan nama field-nyadan bisa ditampilkan lebih dari 4(empat)kolom pada saat sama.

Mengurangi batasan pada perintah UDFs dan On

Pemakaian User-Defined Function(UDFs) dan perintah On dibatasi.anda tidak bisa memakai UDF untuk proses berulang.sekarang pada Versi I.I ini,batasan bisa dikurangi dengan menyertakan perintah DBTRAPdalam file CONFIG.SYS.


Pemakaian printer

dBASE IV Versi 1.1 bisa memakai printer PostScript yang serupa dengan Apple LaserWriter dan kompatibelnya.

Perintah baru dalam dBASE IV versi 1.1

Ada beberapa perintah baru dBASE IV .1.1 yang menambah kemampuan dBASE IV menjadi lebih baik,diantaranya:

Perintah : (REQUIRED)untuk memeriksa parameter VALID dan RANGE setiap kali mengisi record,apakah record tersebut berubah atau tidak.jika perinyah ini diabaikan,pemeriksaan record hanya dilakukan setiap kali ada perubahan).

Perintah : CERROR (berfungsi melaporkan nomor compile-timer error sebelumnya).
Perintah ini untuk pemeriksaan program yang dibuat dan di compile dengan dBASE IV.

Perintah : INDEX (bisa disertai ddenagan FOR untuk pembatasan kondisi pada record yang diindeks).

Perintah Keyboard : KEYBOARD untuk memakai karakter ASCII dalam program.

Perintah : LKSYS (menerima isian numeric yang berkisar antara o sampai dengan 5,dan dapat mengembalikan waktu dan tanggal yang sudah dikunci atau diperbaiki pada NetWork serta nama login pemakai).

Perintah : LKSYS (hanya bekerja pada file yang dikonversi dengan CONVERT).

Perintah : RELEASE (untuk menyimpan tampilan layar dalam memori dengan pilihan SCREEN dan perintah RELEASE).

Perintah :REPLACE FROM ARRAY (adalah kebalikan perintah COPY TO ARRAY.perintah ini memanipulasi satu atau lebih record dalam file database aktif dengan isi array).

Perintah : RUN (untuk melaksanakan pengoprasian system atau menjalankan program).

Perintah : SAVE SCREEN & RESTORE SCREEN untuk menyimpan layar ke dan dari memori.SAVE SCREEN menyimpan tampilan layar ke memori dan RESTORE SCREEN menyimpan kembali tampilan layar yang sedang aktif ketempat yang sama.

Perintah : SET sebagai tambahan dari kumpulaan SET termasuk SET COLOR,SET DEFAULT,SET DIRECTORY,SET PATH,SET PROCEDURE,dan SET VIEW.

Perintah : SET CURSOR (untuk menampilkan atau menyembunyikan kursor).

Perintah : SET DBTRAP (untuk mencegah kesalahan pemakaian perintah).
Perintah : SET DIRECTORY (untuk mengatur pengaktifan dBASE dari drive dan direktori tertentu).

Perintah : SET MESSAGE disertai dengan A Taris(,).jika SET STATUS dalam keadaan ON,maka pesan tampipl dibawah layar.jika SET STATUS dalam kondisi OFF maka selama proses EDIT,APPEND,READ atau selama menu aktif,pesan tersebut tampil di posisi yang ditentukan oleh AT.


Perintah : WINDOW (menampilkan menu jendela aktif).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar